17 April 2014
Berhubung
hari ini ada yang pulang dari tanah rantau, sebagai wanita multitalent pagi ini
pukul 4.30 WIB saya beralih profesi menjadi tukang ojek cantik Haha. Yah,
dari Mojosongo menuju Stasiun Purwosari, Solo. Menjemput sosok berkumis tebal
itu, bukan pak Raden, tapi memang Raden juga sih, Raden mas Iwun haha.
Pagi-pagi buta, jalannya ternyata masih sepi, sempat rame ketika melewati pasar
tradisional Mojosongo, tapi selepasnya dari situ, kendaraan masih sangat
jarang. Oke tetap melaju, aku suka deg-degan ! nagih ! Asal lolos dari
deg-degan itu hehe
Sampai juga
dan kita bertemu di pelataran Purwosari, bergegas mencari wedangan, akhirnya kita berkeliling mencari dan
hasilnya Nihil pemirsah. Dek Gun beralih kendali sedari stasiun Purwosari, aku
duduk anteng di belakang. Dan kita akhirnya memutuskan untuk sarapan di Gudeg,
karena mencari wedangan dan nasi liwetnya susyah. Akhirnya setelah pencarian
panjang, kita dipertemukan dengan Gudeg.
Kesempatan
bersama dengannya, tak pernah lepas dari nongkrong atau
sekedar duduk. yah, pagi itu aku mengantarkannya mencari tempat nongkrong
(duduk) yang asik dan nyaman untuknya, meskipun sebenarnya ia bisa nongkrong
dimanapun. Alhasil, tempat nongkrong kali ini adalah Gedung Kemahasiswaan di
salah satu kampus di Solo. Haha, you know what is it ? yah, nongkrong.
Setelah
beres, dengan berbagai pertimbangan kita menuju ke taman daerah Solo,
Balekambang. Taman Balekambang ini terletak di Jalan Balekambang No.1, Solo,
konon taman Balekambang adalah taman milik Keraton Mangkunegaran yang sekarang
dikelola oleh pemerintah daerah Surakarta.
Taman
Balekambang merupakan taman yang asri dan luas, terdiri dari berbagai bagian,
diantaranya adalah Partini Tuin atau taman air Partini yang berfungsi untuk
penampungan air dan dibagian tengahnya terdapat patung seorang wanita. Di sini
banyak aneka mainan dan kursi sebagai tempat santai dan bercengkerama. Selain itu, banyak rusa berkeliaran di sini :D
Tepi Danau, Taman Balekambang
Just Took a Photo
Taman Balekambang
Asri, sepasang merpati putih
Rusa
\m/
Iseng, ada yang ngajakin nongkrong di tempat umum
Di sebelah
taman air tersebut terdapat taman reptil, dan jika ingin memasuki kawasan taman
reptil ini pengunjung dipungut biaya Rp. 5.000,00. Di tempat ini kita tidak banyak berfoto, tapi di sini ada batu yang dinamai batu asmara :D entah siapa yang menamainya.
Batu Asmara
I like this Picture :)
Ada juga
Hutan Partinah di sisi lain taman ini, berisi pohon-pohon dan area outbound. Kawasan
ini asri dan sejuk :D
that's all, our holiday was over.
Tempat dimana kita berkunjung itu memang
penting, tapi lebih penting lagi dengan siapa kita menghabiskannya :) selamat
bekerja dan bertugas kembali, kesayangan :)
kalian cocok banged siii, jd skrg udh resmi ya na? :p
ReplyDeleteRizkaaaaaaa. Makasih :)
ReplyDeleteUdah 'Resmi' tapi belom Resmi, Riz :p